Senin, 22 Juli 2013

Terjemah Surah al-Insyiqaq versi Abdul Haris Booegies



84. Al-Insyiqaaq
(Terbelah)
Dengan Nama Allah, Pemilik Kasih Sayang yang Mahapemurah

1.  Bila langit terbelah.
2.  Menaati perintah Tuhannya.  Sepatutnya memang langit patuh.
3.  Bila bumi diratakan.
4.  Menghamburkan yang terdapat di dalamnya sampai kosong.
5.  Menaati perintah Tuhannya.  Selayaknya memang bumi patuh. 6.  Hai manusia!  Kalian telah bekerja tekun menuju Tuhanmu.  Pasti kalian menemuiNya.
[Aksentuasi ayat ini tertuju pada kaum Mukmin. Siang-malam mereka beribadah kepada Allah. Di Akhirat, mereka secara gemilang meraih kejayaan]
7.  Siapa menerima kitab amalnya dengan tangan kanan.
8.  Ia diperiksa dengan cara mudah.
9.  Ia kembali dengan sukacita kepada sanak-keluarganya yang juga beriman.
10.  Siapa menerima kitab amalnya dari belakang punggungnya dengan tangan kiri.
11.  Ia memekik dalam tangis.  “Mampuslah saya!”
[Ia berupaya segera dibinasakan supaya tidak berlarut-larut menerima siksa]
12.  Ia pasti menderita.  Dilempar ke api yang menyala-nyala.
13.  Dulu di dunia ia bersukaria bersama konco-konconya yang durjana.
14.  Disangkanya ia tidak akan kembali kepada Tuhannya untuk menerima balasan.
15.  Ia pasti kembali!  Tuhan senantiasa mengawasi keadaannya!
16.  Saya bersumpah demi cahaya merah di waktu senja.
17.  Demi malam serta segala yang diselubunginya.
18.  Demi bulan purnama.
19.  Kamu melewati sejumlah tahap dalam kehidupan.
[Hidup manusia di dunia melewati fase demi fase. Dimulai dari setetes mani, bayi, kanak-kanak, remaja, dewasa sampai jompo]
20.  Apa alibinya tidak mau beriman?
21.  Bila dibacakan al-Qur’an.  Mereka tak sudi sujud.
[Tidak mau mematuhi al-Qur’an. Taat kepada al-Qur’an berarti menjalankan shalat. Dalam shalat, sujud menjadi inti ibadah]
22.  Orang kafir itu justru mendustakan al-Qur’an.
23.  Allah tahu yang mereka rahasiakan.
24.  Kabarkan kepada mereka agar bergembira dengan siksa yang tiada terperi sakitnya.
25.  Insan saleh serta pengamal kebajikan.  Mereka memperoleh pahala tanpa putus.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Amazing People